TERAS INFORMASI – Pemerintah Kabupaten Tulang Bawang Barat (Tubaba) menggelar Upacara Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan untuk Sekretaris Daerah, Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Pejabat Administrator, serta Pejabat Fungsional di lingkungan Pemkab Tubaba pada Rabu (07/01/2026). Kegiatan berlangsung di Komplek Uluan Nughik, Kabupaten Tulang Bawang Barat.
Pelantikan dipimpin langsung oleh Bupati Tubaba, Ir. Novriwan Jaya, S.P., dan dihadiri Wakil Bupati, Forkopimda, Staf Ahli Bupati, para Asisten, Inspektorat, Sekretaris DPRD, Kepala OPD, Camat se-Kabupaten, undangan lainnya, serta Ketua TP PKK Kabupaten Tubaba.
Dalam sambutannya, Bupati menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada pejabat sebelumnya. Ia menegaskan peran strategis jabatan Sekretaris Daerah dan pejabat struktural sebagai motor penggerak birokrasi, dengan menekankan pentingnya profesionalisme, kecepatan kerja, kedisiplinan, dan ketegasan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Birokrasi harus bekerja cepat, taktis, dan profesional. ASN adalah pejabat negara yang memiliki hak dan kewajiban. Jika tidak profesional, maka tidak akan mampu mengabdi secara maksimal kepada negara dan masyarakat,” tegasnya.
Bupati juga mengingatkan agar kepentingan negara selalu diutamakan di atas kepentingan pribadi maupun golongan. Ia menekankan evaluasi kinerja harus dilakukan secara objektif melalui aplikasi e-Kinerja, dan pejabat pimpinan tinggi bertanggung jawab penuh terhadap kinerja bawahannya.
Selain itu, ia mengajak seluruh jajaran untuk memperbaiki tata kelola pemerintahan dengan memperkuat koordinasi dan kolaborasi lintas sektor bersama Forkopimda, TNI, Polri, Kejaksaan, Kementerian Agama, dan seluruh pemangku kepentingan.
“Tak ada program yang instan. Semua harus dilakukan dari hulu hingga hilir dengan mengubah pola pikir dan bekerja bersama. Dengan kebersamaan dan kolaborasi, saya yakin Kabupaten Tulang Bawang Barat akan semakin maju,” pungkas Bupati Novriwan Jaya.
Penulis : Ade Mahpudin
Editor : Ahmad Sobirin
















